AONE.CO.ID, JAMBI,- Pertamina Patra Niaga Jambi terus berkomitmen memastikan pelayanan terbaik untuk konsumen, penyaluran Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi dapat tepat sasaran dan selalu memastikan petugas SPBU sigap tepat dalam situasi keadaan darurat.
Pada kesempatan kali, ini Pertamina giliran mengumpulkan para pengawas dan operator SPBU di Wilayah Kota Jambi, Kabupaten Muaro Jambi, Tanjung Jabung Timur dan Tanjung Jabung Barat guna untuk menyampaikan beberapa hal.
Pertama, mereminder standar pelayanan dan peraturan terkait tata cara penyaluran BBM bersubsidi agar meminimalisir dan bahkan menghilangkan unsur kelalaian dari petugas di SPBU. Agar masyarakat yang berhaklah yg benar benar menikmati adanya produk produk subsidi dari pemerintah
Kedua, melatih kembali dan memastikan bahwa petugas SPBU di lapangan dapat melayani konsumen dengan baik dan optimal. Dengan selalu mengedepankan sopan santun, keramahan dan layanan sepenuh hati, sehingga masyarakat juga semakin nyaman membeli produk – produk pertamina
Ketiga, meningkatkan kewaspadaan dan kesigapan operator dalam menangani keadaan darurat di lingkungan SPBU. Misalkan jika terjadi keadaan kebakaran, kecelakan kerja, dan keadaan lain yg dapat menimbulkan korban di lingkungan SPBU.
Keempat, mengingatkan kembali tentang administrasi dan SOP yang tepat dalam penanganan handling bongkar BBM, Renovasi SPBU minor dan mayor dan Tata Cara memastikan produk BBM Kualitas dan Kuantitas nya sesuai.
Kelima, penyampaian strategi peningkatan penjualan Jenis Bahan Bakar Umum (JBBU) atau BBM Non Subsidi melalui pemaksimalan program promo Marketing yang sedang digalakan pertamina. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan revenue SPBU itu sendiri dan menarik minat masyarakat menengah keatas agar membeli BBM Non Subsidi, agar APBN tidak terbebani.
Kemudian keenam, adalah ajang untuk apresiasi kepada petugas SPBU yang menjalankan tugas dengan baik, tentunya dengan beberapa kategori.
Sales Area Manager Jambi, Bima Kusuma Aji menyampaikan bahwa, sudah menjadi tugas bersama untuk menjaga standar pelayanan yg optimal dan turut menjaga jalannya penyaluran BBM Bersubsidi ke mayarakat agar yg menikmati subsidi adalah orang yang benar – benar berhak.
“Serta kita menghimbau ke masyarakat agar dapat memaksimalkan program -program promo yang berjalan di Pertamina sebagai bentuk imbal balik kepedulian kepada konsumen setia Pertamina”, ujarnya, Selasa (12/09/2023) lalu.
Sementara itu, Sales Branch Manager I Jambi, Fajar Wasis Oetomo menambahkan bahwa, segenap elemen SPBU berkomitmen akan selalu menjaga standar pelayanan terbaik dari mulai Owner, Manajer, Pengawas, Operator, Security ataupun Office Boy.
“Dan kami akan menjadikan agenda Refreshment dan Upskilling ini, sebagai agenda rutin demi selalu menjaga kepuasan dan kenyamanan konsumen masyarakat,” kata dia.
“Jika menemukan indikasi kecurangan, pelayanan kurang ramah dan maksimal di SPBU Pertamina masyarakat dapat segera melaporkan kepada aparat penegak hukum, atau melalui Pertamina Call Center (PCC) 135 ,” pungkas Fajar Wasis Oetomo.
Discussion about this post